HUBUNGAN ANTARA INISIASI MENYUSU DINI (IMD) DENGAN PENURUNAN TINGGI FUNDUS UTERI PADA IBU POST PARTUM

Authors

  • Rina Puspita Kebidanan STIK Siti Khadijah
  • Meta Rosdiana

DOI:

https://doi.org/10.55541/emj.v6i1.244

Abstract

Involusi  uterus  merupakan  salah  satu  indikator  penting  dalam  melihat  kepulihan  ibu  pada  masa   nifas,   pemberian   inisiasi   menyusui   dini   diyakini   dapat   mempercepat involusi  uterus, akibat kontraksi otot-otot polos uterus. Proses involusi uterus disertai dengan penurunan tinggi fundus uteri (TFU). Untuk mengetahui proses involusi uteri dengan melakukan pemeriksaan palpasi untuk meraba letak TFU. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi proses penurunan TFU, diantaranya Inisiasi Menyusu Dini (IMD). Tujuan untuk mengetahui hubungan antara IMD terhadap penurunan tinggi fundus uteri pada ibu post partum di PMB Sundari dan Ch Mala Palembang tahun 2023. Desain penelitian ini menggunakan metode survei analitik dengan rancangan cross sectional. Sample penelitian ibu post partum di PMB Sundari dan Ch Mala Palembang pada Januari -Maret 2023 berjumlah 30 orang. Teknik pengambilan sampel non random (non probability)sampling dengan metode accidental sampling. Hasil analisis univariat responden yang penurunan tinggi fundus uteri cepat sebanyak 22 responden (73,3%) dan penurunan tinggi fundus uteri lambat sebanyak 8 responden (26,7%). Peneliti menyimpulkan ada hubungan bermakna antara IMD terhadap penurunan tinggi fundus uteri pada ibu post partum dengan p value = 0,000 < dari nilai α = 0,05 diterima.

Kata Kunci : Inisiasi Menyusu Dini (IMD), Penurunan Tinggi Fundus Uteri (TFU)

References

Anggraini, J. D., Yorita, E., Yulyana, N., Rachmawati, R., & Damarini, S. (2022). Hubungan IMD dengan Involusi Uteri pada Ibu Nifas di Kabupaten Bengkulu Tengah Tahun 2022. Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

Darmawati, J., Rombe, M., Agustinawati, Z., & Syarif, A. (2023). Pengetahuan Dan Sikap Ibu Terhadap Inisiasi Menyusui Dini (IMD) DI PMB Lismarini Palembang. Avicenna: Jurnal Ilmiah, 18(1), 248–252.

Deslima, N., Misnaniarti, M., & Zulkarnain, H. M. (2019). Analisis hubungan Inisisi Menyusu Dini (IMD) terhadap Pemberian ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Makrayu Kota Palembang. JUMANTIK (Jurnal Ilmiah Penelitian Kesehatan), 4(1), 1–14.

Elfina, E., Yaniarti, S., Baska, D. Y., Mizawati, A., & Mariati, M. (2021). Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu dengan Inisiasi Menyusu Dini di Wilayah Kerja Puskesmas Lesung Batu Kab. Empat Lawang Tahun 2021. Poltekkes Kemenkes Bengkulu.

Herliah, A., Kiriwenno, E., & Martahan, R. (2022). Pengaruh Inisiasi Menyusui Dini Terhadap Lama Kala Iii Persalinan Dan Involusi Uteri Di Kawasan Pesisir Rsud BulA. Basic and Applied Medical Science Conference, 1(1), 20–27.

Isah, N., Amlah, A., & Afrika, E. (2022). Hubungan inisiasi menyusu dini (imd), promosi susu formula dan dukungan keluarga terhadap pemberian ASI eksklusif di wilayah kerja Puskesmas Kutaraya tahun 2021. Jurnal Ilmiah Kesehatan Ar-Rum Salatiga, 6(2), 10–18.

Masaong, A. K., Syukur, S. B., & Saraswati, D. (2023). Hubungan Pemberian Asi Ekslusif Terhadap Involusi Uteri di Wilayah Kerja Puskesmas Telaga. Jurnal Ventilator, 1(2), 1–13.

Maula, S. I. (2023). Pengaruh Inisiasi Menyusui Dini Mobilisasi Dini dan Senam Nifas terhadap Involusi Uteri pada Ibu Post Partum di Puskesmas Ciruas Tahun 2021: The Effect of Early Breastfeeding Initiation Early Mobilization and Postpartum Exercise on Uterine Involution in Post Partum Mothers at Ciruas Health Center in 2021. Open Access Jakarta Journal of Health Sciences, 2(2), 599–605.

Nasution, D. M. (2021). Hubungan Inisiasi Menyusui Dini (IMD) Dengan Involusio Uteri Pada Ibu Nifas Di Pmb Nelly Harahap Kota Padangsidimpuan Utara.

Ningsih, M. (2021). Keajaiban Inisiasi Menyusu Dini (Imd). Jurnal Sangkareang Mataram, 8(1), 30–34.

Oktavia, G. (2023). Hubungan IMD, Pemberian ASI, Dan Mobilisasi Dini Dengan Penurunan TFU Hari Ke-7: The Relationship Between IMD, Breastfeeding, and Early Mobilization with Decreased TFU Day 7. Indonesian Scholar Journal of Nursing and Midwifery Science (ISJNMS), 2(09), 847–856.

Rosyati, H., & Damayanti, D. S. (2022). Hubungan Inisiasi Menyusu Dini Terhadap Lamanya Pengeluaran Plasenta. Jurnal Ilmiah Kesehatan, 11(1), 12–16.

Sari, A. A. (2021). TA: Pengaruh Inisiasi Menyusu Dini Terhadap Penurunan Tinggi Fundus Uteri pada Ibu Postpartum. Politeknik Yakpermas Banyumas.

Sari, Y. J., Arif, A., & Amalia, R. (2023). Hubungan Pekerjaan Ibu, Dukungan Suami Dan Inisiasi Menyusui Dini (Imd) Dengan Pemberian Asi Ekslusif Di Praktik Mandiri Bidan (Pmb) NuraChmi Palembang Tahun 2021. Imj (Indonesian Midwifery Journal), 6(1).

Sukmawati, D. (2023). HUbungan Inisiasi Menyusu Dini Dengan Involusi Uteri Pada Ibu Post Partum Di Wilayah Kerja Puskesmas Terara. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Hamzar.

Wijayanti, A., & Safitri, N. O. (2022). FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN INVOLUSI UTERUS DI RSUD RADEN MATTAHER KOTA JAMBI PROVINSI JAMBI TAHUN 2017. Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(3), 1685–1689.

Wulandari, P., Retnaningsih, D., & Aliyah, E. (2018). The effect of prenatal yoga on primigravida trimester II and III in studio qita yoga district south Semarang Indonesia. Jurnal Keperawatan, 9(1), 25–34.

Downloads

Published

2023-08-22

Issue

Section

Articles